KeSEDIHan Ku  

Monday, February 23, 2009


Engkau tahu kesedihanku
Sebab dosa-dosaku yang telah aku lakukan
Kadangkala jiwaku tak tenang
Tapi mereka tidak tahu
Aku menyembunyikannya dari mereka
Kalau mereka tahu mereka akan ikut derita
Biarlah aku tanggung sendiri
Di hadapan mereka mukaku tetap ceria
Seolah-olah tidak ada apa-apa
Seolah-olah jiwaku tidak terganggu
Mereka menyangka akulah orang yang paling bahagia
Mataku jarang menangis
Hatiku menangis selalu
Aku selalu sahaja ingat mati
Bagaimana kesudahannya aku tidak tahu
Apakah aku akan selamat menempuh ujian itu
Apabila kukenang-kenangkan ibadahku
Tidak sebanyak para sahabat
Apakah yang menjamin aku selamat
Apabila mengingat rahmat
Tuhan yang luas sekali
Jiwaku yang menggelora reda sedikit
Aku mengharap kepada Tuhan
Jiwaku dengan segala dosaku
Jadikanlah syafaat buatku di akhirat
Itulah bekalanku menemuiMu
Namun memanglah ibadahku
tak sampai ke mana Ya Tuhan,
Terimalah ibadahku yang tidak sepertinya ini,
Ia serba kekurangan
Banyak cacat celanya
Tapi apakan daya
Ini yang aku mampu mempersembahkannya
Sudah kucoba dengan sepenuh hati
Tapi masih tidak mampu juga dengan sempurna
Aku harap dengan rahmatMu terima jugalah
Atau dengan kekurangannya terimalah
Walaupun tidak sempurna ibadahku
Aku tetap tidak jemu
Aku tetap teruskan sekalipun tidak meningkat
Aku tetap istiqamahKasihanilah aku wahai Tuhan
Hamba yang lemah ini
KeampunanMu yang aku harapkan
Kalau engkau tidak membela ku
Siapa lagi yang akan membelanya
Kalau aku diazabAku kan hambaMu jua
Aku adalah ciptaanMu
Kalau aku Engkau selamatkan
Engkau tidak akan rugi
KebesaranMu akan tetap sempurna

AddThis Social Bookmark Button


0 comments: to “ KeSEDIHan Ku

 

Design by Amanda @ Blogger Buster